KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat, jumlah investor pasar modal telah mencapai 8,85 juta per akhir Mei 2022. Angka ini meningkat sekitar 18% dibanding jumlah investor pasar modal per akhir 2021 yang sebanyak 7,49 juta. Secara demografi, jumlah investor pasar modal per akhir Mei 2022 didominasi oleh investor dengan pendidikan terakhir SMA. Porsinya mencapai 60,93% dengan total aset sebesar Rp 243 triliun. Sektor finansial dan infrastruktur masih menjadi pilihan favorit investor di kategori tersebut. Menurut Direktur Utama KSEI Uriep Budhi Prasetyo, data ini membuktikan bahwa investor dengan tingkat pendidikan terakhir SMA sudah banyak yang melirik pasar modal sebagai alternatif investasi.
Per Mei 2022, Jumlah Investor di Pasar Modal Mencapai 8,85 Juta
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat, jumlah investor pasar modal telah mencapai 8,85 juta per akhir Mei 2022. Angka ini meningkat sekitar 18% dibanding jumlah investor pasar modal per akhir 2021 yang sebanyak 7,49 juta. Secara demografi, jumlah investor pasar modal per akhir Mei 2022 didominasi oleh investor dengan pendidikan terakhir SMA. Porsinya mencapai 60,93% dengan total aset sebesar Rp 243 triliun. Sektor finansial dan infrastruktur masih menjadi pilihan favorit investor di kategori tersebut. Menurut Direktur Utama KSEI Uriep Budhi Prasetyo, data ini membuktikan bahwa investor dengan tingkat pendidikan terakhir SMA sudah banyak yang melirik pasar modal sebagai alternatif investasi.