JAKARTA. Spekulasi kenaikan suku bunga The Fed menjadi tekanan harga emas. Namun, emas masih bisa tertolong perannya sebagai aset safe haven. Mengutip Bloomberg, Senin (30/5) pukul 18.39 WIB, harga emas kontrak pengiriman Agustus 2016 di Commodity Exchange tergerus 0,4% dibandingkan akhir pekan lalu ke level US$ 1.211 per ons troi. Nanang Wahyudin, Analis PT Finex Berjangka menyatakan, harga emas terlihat dalam tekanan baik dari sisi teknikal maupun fundamental. Di samping kenaikan suku bunga The Fed, isu British Exit (Brexit) juga menekan laju emas. Memanasnya isu Brexit menyebabkan euro tertekan di hadapan dollar AS. Penguatan dollar AS pada akhirnya memberi pengaruh negatif pada emas.
Peran safe haven bakal menjaga emas
JAKARTA. Spekulasi kenaikan suku bunga The Fed menjadi tekanan harga emas. Namun, emas masih bisa tertolong perannya sebagai aset safe haven. Mengutip Bloomberg, Senin (30/5) pukul 18.39 WIB, harga emas kontrak pengiriman Agustus 2016 di Commodity Exchange tergerus 0,4% dibandingkan akhir pekan lalu ke level US$ 1.211 per ons troi. Nanang Wahyudin, Analis PT Finex Berjangka menyatakan, harga emas terlihat dalam tekanan baik dari sisi teknikal maupun fundamental. Di samping kenaikan suku bunga The Fed, isu British Exit (Brexit) juga menekan laju emas. Memanasnya isu Brexit menyebabkan euro tertekan di hadapan dollar AS. Penguatan dollar AS pada akhirnya memberi pengaruh negatif pada emas.