Perbaiki masalah blue screen saat gunakan printer, Microsoft rilis update Windows 10



KONTAN.CO.ID - Microsoft merilis update Windows 10 untuk memperbaiki permasalahan blue screen ketika menggunakan printer. Lewat update patch terbarunya ini, diharapkan permasalahan tersebut bisa diperbaiki.

Bari-baru ini, sebagian pengguna Windows 10 mengalami permasalahan yang cukup serius dan mengganggu pekerjaan. Bagaimana tidak? Ketika mereka menggunakan printer untuk mencetak dokumen tertentu, tiba-tiba komputer langsung blue screen.

Permasalahan tersebut sangat mengganggu dan tidak ada solusi lain selain restart atau mematikan paksa komputer tersebut. Untuk memperbaiki permasalahan tersebut, akhirnya Microsoft merilis patch terbaru untuk Windows 10.


Mengutip dari TheVerge.com, Microsoft tidak membeberkan aplikasi atau printer apa yang menyebabkan blue screen pada Windows 10. 

Namun demikian, TheVerge menjelaskan, ada sebagian merek printer yang diduga menyebabkan blue screen pada Windows 10. Printer tersebut adalah dari merek Zebra, Kyocera, dan Ricoh.

Bila Anda atau perusahaan tempat Anda menggunakan printer tersebut, kemungkinan besar bakal mengalami blue screen. Kabar baiknya, permasalahan tersebut sudah diatasi dengan melakukan update Windows 10 ke patch yang baru saja dirilis.

Baca Juga: Setidaknya 10 kelompok peretas memanfaatkan cacat perangkat lunak di Microsoft

Untuk melakukan update Windows 10, Anda bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini:

Buka Settings > pilih menu Update & Security > pilih Windows Update lalu klik Check for Updates. Apabila menemukan update patch terbaru, biarkan proses berjalan sampai selesai. Untuk informasi lebih lengkap mengenai update Windows 10 terbaru, Anda bisa kunjungi link berikut ini.

Nah, semoga update tersebut bisa menjadi solusi bagi pengguna Windows 10 yang mengalami permasalahan blue screen akibat printer. 

Segera update jika Anda menemukan permasalahan serupa dengan Windows 10 dan printer yang digunakan saat ini.

Selanjutnya: Saatnya beralih ke browser lain, Microsoft resmi matikan Microsoft Edge non-Chromium