KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perbankan masih akan terus mengoptimalkan efisiensi tahun ini, meskipun kondisi bunga cenderung stabil. Tujuannya adalah untuk mendorong pertumbuhan laba hingga penghujung tahun. PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) misalnya menargetkan menjaga rasio beban operasional terhadap pendapatan operasional (BOPO) di kisaran 83%. Target tersebut ada di bawah capaian BTN pada tahun 2018 yakni 83,7%. Selain untuk mendorong pertumbuhan laba tahun ini, program efisiensi tetap menjadi fokus BTN tahun di tahun 2019 untuk persiapan terkait pencadangan. "Tahun ini, BTN mulai persiapan dalam menghadapi implementasi PSAK 71 terkait Cadangan Kerugian Penurunan Nilai (CKPN)" kata Direktur Resiko, Strategi dan Kepatuhan BTN Mahelan Prabantarikso pada Kontan.co.id, Selasa (12/3).
Perbankan akan optimalkan efisiensi tahun ini untuk kerek laba
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perbankan masih akan terus mengoptimalkan efisiensi tahun ini, meskipun kondisi bunga cenderung stabil. Tujuannya adalah untuk mendorong pertumbuhan laba hingga penghujung tahun. PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) misalnya menargetkan menjaga rasio beban operasional terhadap pendapatan operasional (BOPO) di kisaran 83%. Target tersebut ada di bawah capaian BTN pada tahun 2018 yakni 83,7%. Selain untuk mendorong pertumbuhan laba tahun ini, program efisiensi tetap menjadi fokus BTN tahun di tahun 2019 untuk persiapan terkait pencadangan. "Tahun ini, BTN mulai persiapan dalam menghadapi implementasi PSAK 71 terkait Cadangan Kerugian Penurunan Nilai (CKPN)" kata Direktur Resiko, Strategi dan Kepatuhan BTN Mahelan Prabantarikso pada Kontan.co.id, Selasa (12/3).