KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Transaksi saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) dua pekan jelang pergantian tahun cenderung sepi. Terjadi penurunan baik itu dari nilai, volume, maupun frekuensi transaksi pada sepekan 19-23 Desember 2022. Berdasarkan data BEI, rata-rata volume transaksi harian BEI turun 36,63% menjadi 18,10 miliar saham dari pekan sebelumnya yang mencapai 28,57 miliar. Rata-rata nilai transaksi harian BEI melorot 30,40% menjadi Rp 10,58 triliun dari pekan periode 12-16 Desember 2022 yang mencapai Rp 15,19 triliun. Frekuensi transaksi harian rata-rata BEI pun turun 11,84% menjadi 916.894 transaksi sepekan 19-23 Desember. Padahal pekan sebelumnya frekuensi transaksi harian rata-rata BEI mencapai 1,04 juta.
Perdagangan BEI Sepi Dua Pekan Jelang Tahun Baru Meski IHSG Hanya Turun 0,17%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Transaksi saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) dua pekan jelang pergantian tahun cenderung sepi. Terjadi penurunan baik itu dari nilai, volume, maupun frekuensi transaksi pada sepekan 19-23 Desember 2022. Berdasarkan data BEI, rata-rata volume transaksi harian BEI turun 36,63% menjadi 18,10 miliar saham dari pekan sebelumnya yang mencapai 28,57 miliar. Rata-rata nilai transaksi harian BEI melorot 30,40% menjadi Rp 10,58 triliun dari pekan periode 12-16 Desember 2022 yang mencapai Rp 15,19 triliun. Frekuensi transaksi harian rata-rata BEI pun turun 11,84% menjadi 916.894 transaksi sepekan 19-23 Desember. Padahal pekan sebelumnya frekuensi transaksi harian rata-rata BEI mencapai 1,04 juta.