JAKARTA. Imbal hasil Surat Utang Negara (SUN) pada perdagangan Senin (17/4) bergerak terbatas dengan arah perubahan yang bervariasi di tengah volume perdagangan SUN yang tidak begitu besar. Analis Fixed Income MNC Securities I Made Adi Saputra menilai hal tersebut dipengaruhi oleh libur perdagangan dari beberapa pasar keuangan regional. Sementara itu aksi jual investor memanfaatkan momentum kenaikan harga SUN pada perdagangan sebelumnya juga mendorong terjadinya koreksi harga terutama pada SUN bertenor pendek. "Adapun beberapa harga SUN masih terlihat mengalami kenaikan pada perdagangan kemarin didorong oleh katalis positif dari surplus neraca perdagangan Maret lalu," kata Made.
Perdagangan SUN Senin dilanda aksi jual
JAKARTA. Imbal hasil Surat Utang Negara (SUN) pada perdagangan Senin (17/4) bergerak terbatas dengan arah perubahan yang bervariasi di tengah volume perdagangan SUN yang tidak begitu besar. Analis Fixed Income MNC Securities I Made Adi Saputra menilai hal tersebut dipengaruhi oleh libur perdagangan dari beberapa pasar keuangan regional. Sementara itu aksi jual investor memanfaatkan momentum kenaikan harga SUN pada perdagangan sebelumnya juga mendorong terjadinya koreksi harga terutama pada SUN bertenor pendek. "Adapun beberapa harga SUN masih terlihat mengalami kenaikan pada perdagangan kemarin didorong oleh katalis positif dari surplus neraca perdagangan Maret lalu," kata Made.