Perhatian besar SBY saat ini terciptanya akselerasi perubahan



JAKARTA. Staf khusus Presiden bidang Komunikasi Politik, Daniel Sparringa menegaskan perhatian terbesar Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) saat ini yakni menyusun langkah strategis agar akselerasi perubahan terjadi.

"Fokusnya adalah membawa masa depan lebih cepat datang di depan pintu rumah kita," katanya Senin (19/9).

Daniel menegaskan pertimbangan melakukan perubahan kabinet Indonesia Bersatu jilid II hanya salah satu dari fokus dan tidak datang dari desakan yang muncul dari ruang-ruang publik. "Tidak juga karena survei mengatakan ini atau itu. Keperluan melakukan akselerasi perubahan adalah faktor utamanya," katanya.


Akselerasi yang dimaksud tidak sebatas hanya menggeser atau menggusur orang. Tetapi juga membawa serta cara pandang baru, komitmen baru, semangat baru, dan orientasi baru.

Menurutnya semuanya menjadi perlu karena sukses akselerasi ditentukan oleh tindakan cepat dan sigap. Karenanya semua jajaran kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah meningkatkan kinerja dan kerja samanya.

Daniel memastikan untuk tiga tahun ke depan segala sesuatu yang dicanangkan pemerintah bukanlah untuk sebuah pencitraan. "Semata untuk bangsa ini, tidak untuk pencitraan atau demi legacy sekalipun," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Djumyati P.