KONTAN.CO.ID - Lonjakan kasus COVID-19 di Indonesia berada di ambang "malapetaka" karena varian Delta yang lebih menular mendominasi transmisi dan membebani rumahsakit di epidemi terburuk di Asia Tenggara, IFRC mengatakan pada Selasa (29 Juni). “Setiap hari kami melihat varian Delta mendorong Indonesia lebih dekat ke tepi bencana COVID-19,” kata Jan Gelfand, Kepala Delegasi Indonesia dari Federasi Internasional Perhimpunan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah (IFRC), seperti dikutip Reuters. IFRC menyebutkan, butuh peningkatan mendesak dalam perawatan medis, pengujian, dan vaksinasi. Sebab, Indonesia menghadapi keadaan darurat medis yang sudah membanjiri rumahsakit dan mengancam pasokan oksigen medis, terutama di Jakarta dan sekitarnya.
Perhimpunan Palang Merah: Indonesia makin dekat ke tepi bencana COVID-19
KONTAN.CO.ID - Lonjakan kasus COVID-19 di Indonesia berada di ambang "malapetaka" karena varian Delta yang lebih menular mendominasi transmisi dan membebani rumahsakit di epidemi terburuk di Asia Tenggara, IFRC mengatakan pada Selasa (29 Juni). “Setiap hari kami melihat varian Delta mendorong Indonesia lebih dekat ke tepi bencana COVID-19,” kata Jan Gelfand, Kepala Delegasi Indonesia dari Federasi Internasional Perhimpunan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah (IFRC), seperti dikutip Reuters. IFRC menyebutkan, butuh peningkatan mendesak dalam perawatan medis, pengujian, dan vaksinasi. Sebab, Indonesia menghadapi keadaan darurat medis yang sudah membanjiri rumahsakit dan mengancam pasokan oksigen medis, terutama di Jakarta dan sekitarnya.