JAKARTA. Perum Perhutani berupaya meningkatkan layanan sistem penjualan kayu. Tahun depan, perusahaan yang bergerak di bisnis kehutanan plat merah ini akan meluncurkan lelang kayu dengan menggunakan sistem online yang baru. Saat ini memang sudah ada sistem lelang kayu elektronik melalui iPasar. Nantinya, Perhutani akan memiliki sistem lelang kayu elektronik sendiri. "Kami ingin memudahkan konsumen untuk membeli kayu dari Perhutani," ujar Soebagja, Direktur Pemasaran Perhutani, kemarin. Saat ini ada empat cara untuk membeli kayu Perhutani. Pertama dengan menggunakan sistem kontrak. Sistem ini khusus untuk pembelian kayu dengan volume besar, yakni minimal 200 meter kubik.
Perhutani bikin lelang kayu online
JAKARTA. Perum Perhutani berupaya meningkatkan layanan sistem penjualan kayu. Tahun depan, perusahaan yang bergerak di bisnis kehutanan plat merah ini akan meluncurkan lelang kayu dengan menggunakan sistem online yang baru. Saat ini memang sudah ada sistem lelang kayu elektronik melalui iPasar. Nantinya, Perhutani akan memiliki sistem lelang kayu elektronik sendiri. "Kami ingin memudahkan konsumen untuk membeli kayu dari Perhutani," ujar Soebagja, Direktur Pemasaran Perhutani, kemarin. Saat ini ada empat cara untuk membeli kayu Perhutani. Pertama dengan menggunakan sistem kontrak. Sistem ini khusus untuk pembelian kayu dengan volume besar, yakni minimal 200 meter kubik.