KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perikanan Nusantara (persero/Perinus) tahun ini menargetkan mendapatkan empat kapal baru untuk menunjang kinerja produksi tangkapan ikannya. Kapal baru tersebut diharapkan dapat mulai beroperasi pada semester pertama 2019 dan turut menggerek tangkapan ikan perusahaan sebesar 35.000 ton dalam setahun. Direktur Perikanan Nusantara Ridwan Zachrie menyampaikan, penambahan kapal tersebut seiring dengan semakin baiknya prognosa sektor perikanan yang terus menunjukkan pertumbuhan permintaan dari dalam dan luar negeri. Melihat itu, perusahaan menganggarkan penambahan kapal serta sejumlah fasilitas pendukung lain seperti cold storage dan menambah kerjasama dalam integrated cold storage bersama kementerian teknis. "Saat ini, kami memiliki 15 kapal dan dalam waktu dekat akan ada penambahan dua kapal kayu dan dua kapal besi dengan kapasitas 70 gross tonnage (gt) - 150 gt," jelas Ridwan kepada Kontan.co.id, Jumat (25/1).
Perikanan Nusantara menargetkan produksi perikanan tangkap capai 35.000 ton 2019
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perikanan Nusantara (persero/Perinus) tahun ini menargetkan mendapatkan empat kapal baru untuk menunjang kinerja produksi tangkapan ikannya. Kapal baru tersebut diharapkan dapat mulai beroperasi pada semester pertama 2019 dan turut menggerek tangkapan ikan perusahaan sebesar 35.000 ton dalam setahun. Direktur Perikanan Nusantara Ridwan Zachrie menyampaikan, penambahan kapal tersebut seiring dengan semakin baiknya prognosa sektor perikanan yang terus menunjukkan pertumbuhan permintaan dari dalam dan luar negeri. Melihat itu, perusahaan menganggarkan penambahan kapal serta sejumlah fasilitas pendukung lain seperti cold storage dan menambah kerjasama dalam integrated cold storage bersama kementerian teknis. "Saat ini, kami memiliki 15 kapal dan dalam waktu dekat akan ada penambahan dua kapal kayu dan dua kapal besi dengan kapasitas 70 gross tonnage (gt) - 150 gt," jelas Ridwan kepada Kontan.co.id, Jumat (25/1).