Periksa Harga Motor Yamaha NMax, Aerox, Lexi, hingga Skutik Lain per Agustus 2022



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Cek harga motor Yamaha Nmax, Aerox, Lexi, dan Skutik lain. Daftar motor matik asal Jepang berikut terakhir tidak mengalami perubahan hingga bulan Agustus 2022.

Motor matik Yamaha Nmax masih jadi salah satu varian yang paling diminati oleh konsumen di Indonesia.

Nah, bagi pencari skutik besar murah, ada Yamaha Nmax All New di angka Rp 28.945.000 untuk varian Standard Version.


Pilihan trim lebih tinggi motor matik dengan teknologi ABS, motor Yamaha Nmax masih pada banderol Rp 32.265.000.

Baca Juga: Pilihan Harga Motor Bekas Murah Rp 7 Jutaan per Juni 2022, Bawa Honda sampai Yamaha

Varian paling murah di kelas ini, ada harga motor Yamaha Lexi yang masih ada di angka Rp Rp 22.540.000.

Rekomendasi lain dari harga motor Yamaha Lexi juga ada dalam versi ABS dengan banderol Rp 28.190.000.

Tercatat, harga motor Yamaha Aerox tampil dengan pilihan livery yang ciamik seperti Doxou, Monster Energy, dan World GP.

Sedangkan, harga motor Yamaha Aerox All New dengan Connected version masih pada angka Rp 26.775.000.

Baca Juga: Incar Skutik Baru Murah? Cek Harga Motor Yamaha Fino yang Bisa Jadi Pilihan

Sementara, banyak pilihan lain bagi pencari skutik premium dari Yamaha yang bisa dipertimbangkan.

Tentu, jika mencari motor matik premium ada motor Yamaha XMAX dan Yamaha TMAX DX yang tampil premium.

Harga motor Yamaha bongsor dilansir dari laman resmi Yamaha dan berlaku untuk OTR Jakarta per Agustus 2022.

Daftar harga motor Yamaha varian MAXI per Agustus 2022

  • Harga motor Yamaha Lexi - (Rp 22.540.000).
  • Harga motor Yamaha Lexi S - (Rp 25.565.000).
  • Harga motor Yamaha Lexi S ABS - (Rp 28.190.000).
  • Harga motor Yamaha Aerox All New VVA - (Rp 26.775.000).
  • Harga motor Yamaha Aerox All New R-Version - (Rp 26.135.000).
  • Harga motor Yamaha Aerox All New R-Monster Energy Version - (Rp 26.645.000).
  • Harga motor Yamaha Aerox All New VVA S-Version - (Rp 28.565.000).
  • Harga motor Yamaha Aerox All New Connected non ABS - (Rp 26.775.000).
  • Harga motor Yamaha Aerox All New Connected ABS - (Rp 30.305.000).
  • Harga motor Yamaha Aerox All New Connected ABS World GP - (Rp 30.810.000).
  • Harga motor Yamaha NMAX All New Standard Version - (Rp 28.945.000).
  • Harga motor Yamaha NMAX All New Connected Version - (Rp 31.115.000).
  • Harga motor Yamaha NMAX All New Connected ABS Version (Rp 32.265.000).
  • Harga motor Yamaha XMAX - (Rp 62.540.000).
  • Harga motor Yamaha TMAX DX - (Rp 320.000.000).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News