KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Memperingati hari raya Idul Adha 1442 H, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengingatkan akan pengorbanan dan keikhlasan yang perlu dilakukan di era pandemi. Bendahara negara tersebut mengatakan, hal ini bisa diteladani dari peristiwa Nabi Ibrahim yang hendak mengorbankan anaknya sendiri, Nabi Ismail, karena menjalankan perintah Allah. Dia menjelaskan, ini adalah bentuk ketaqwaan kepada sang pencipta, yaitu dengan memberikan atau mengorbankan hal yang paling berharga yang saat ini kita miliki.
Peringati hari raya Idul Adha, Sri Mulyani bicara soal pengurbanan dan keikhlasan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Memperingati hari raya Idul Adha 1442 H, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengingatkan akan pengorbanan dan keikhlasan yang perlu dilakukan di era pandemi. Bendahara negara tersebut mengatakan, hal ini bisa diteladani dari peristiwa Nabi Ibrahim yang hendak mengorbankan anaknya sendiri, Nabi Ismail, karena menjalankan perintah Allah. Dia menjelaskan, ini adalah bentuk ketaqwaan kepada sang pencipta, yaitu dengan memberikan atau mengorbankan hal yang paling berharga yang saat ini kita miliki.