KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tekanan di sektor ritel tanah air membuat banyak perusahaan ritel melakukan efisiensi ketat. Salah satunya dengan menutup gerai dan merumahkan karyawan. Di tengah kondisi itu, PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS) justru akan melakukan ekspansi gerai Ramayana Departement Store baru. Setyadi Surya, Sekretaris Perusahaan RALS menyampaikan pihaknya akan melakukan ekspansi pada tahun ini. Peritel gaya hidup asli Indonesia itu menyampaikan rasa optimistis bisnisnya akan terus bertumbuh seiring dengan transformasi yang dilakukan perusahaan. “Ekspansi pasti akan ada ekspansi, tetapi kami belum tahu lokasi atau review-nya. Yang jelas kami akan konsisten seperti tahun lalu. Tahun lalu kami kan buka lima gerai baru, tahun ini kami konsisten saja, sama dengan tahun lalu,” kata Setyadi kepada Kontan.co.id, Selasa (15/1).
Peritel lain tutup gerai, Ramayana (RALS) malah akan ekspansi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tekanan di sektor ritel tanah air membuat banyak perusahaan ritel melakukan efisiensi ketat. Salah satunya dengan menutup gerai dan merumahkan karyawan. Di tengah kondisi itu, PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk (RALS) justru akan melakukan ekspansi gerai Ramayana Departement Store baru. Setyadi Surya, Sekretaris Perusahaan RALS menyampaikan pihaknya akan melakukan ekspansi pada tahun ini. Peritel gaya hidup asli Indonesia itu menyampaikan rasa optimistis bisnisnya akan terus bertumbuh seiring dengan transformasi yang dilakukan perusahaan. “Ekspansi pasti akan ada ekspansi, tetapi kami belum tahu lokasi atau review-nya. Yang jelas kami akan konsisten seperti tahun lalu. Tahun lalu kami kan buka lima gerai baru, tahun ini kami konsisten saja, sama dengan tahun lalu,” kata Setyadi kepada Kontan.co.id, Selasa (15/1).