KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pandemi Covid-19 tak menyurutkan langkah untuk berbisnis. Sebuah maskapai baru berbiaya murah melayani pengangkutan penumpang berjadwal baru saja dirilis di tanah air. Maskapai anyar ini diberi nama Super Air Jet. "Maskapai ini sepenuhnya dimiliki atas penyertaan modal orang lokal (dalam negeri)," ujar Ari Azhari, Direktur Utama Super Air Jet dalam keterangan tertulisnya, Senin (3/5). Menurutnya pendirian Super Air Jet didasari atas optimisme bahwa kebutuhan penerbangan dalam negeri masih ada dan terbuka luas.
Baca Juga: Garuda Indonesia tebar diskon tiket 86% mulai 27 April hingga 2 Mei 2021 Ada permintaan yang sangat kuat dari masyarakat untuk perjalanan udara, terutama para milenial. Apalagi kondisi geografis Indonesia sebagai negara kepulauan membuat angkutan udara sangat dibutuhkan. Super Air Jet sendiri resmi berdiri pada Maret 2021 telah memiliki kode penerbangan “IU” dari IATA (Asosiasi Pengangkutan Udara Internasional) dan “SJV” dari ICAO (Organisasi Penerbangan Sipil Internasional). Tahap awal akan dioperasikan armada generasi terbaru yaitu Airbus 320-200 yang berkapasitas 180 kursi kelas ekonomi. Hanya saja, sekarang manajemen tengah menyiapkan berbagai prosedur dan dibutuhkan untuk bisa mewujudkan penerbangan perdananya dalam waktu dekat. "Saat ini, Super Air Jet tengah mempersiapkan fase bersiap untuk lepas landas melalui berbagai tahapan dan prosedur yang dibutuhkan berdasarkan ketentuan-ketentuan dalam rangka mempersiapkan penerbangan perdana yang dijadwalkan dalam waktu dekat," kata Ari. Fokus utamanya akan melayani penerbangan berbiaya rendah secara langsung antarkota di pasar domestik. Tidak menutup kemungkinan juga akan merambah pasar internasional.
Baca Juga: AirAsia tak gratiskan tarif bagasi lagi terhitung 18 Mei mendatang Ari bilang Super Air Jet akan membidik kalangan milenial. Manajemen melihat adanya peluang dari kalangan ini di masa mendatang. Namun loyalitas generasi lebih muda hanya akan didapatkan melalui pengalaman yang dirasakannya. "Segmen “kawula muda” akan terus tumbuh pesat dan Super Air Jet bersiap untuk meraih pasar itu melalui konsep “super cost ” yakni menawarkan layanan maskapai berbiaya paling hemat, sehingga lebih terjangkau," tutupnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Yudho Winarto