KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara (BTN) menganggarkan belanja modal atau capital expenditure (capex) tahun ini dalam memperkuat kapasitas keamanan sistem teknologi informasi (TI) dan pengembangan layanan digital banking sekitar Rp 550 miliar. Andi Nirwoto, Direktur Operasi, Teknologi Informasi dan Digital Banking BTN mengatakan, kurang lebih sekitar 30% dari anggaran capex dialokasikan untuk meningkatkan ketahanan dan keamanan siber. "Mayoritas dananya digunakan untuk peningkatan kapabilitas dan kapasitas e-channel, sistem pendukung untuk memperkuat transaksional di segmen korporasi yang berkaitan dengan dengan ekosistem perumahan, peningkatan kapabilitas untuk analisa dan pemanfaatan data, serta untuk memperkuat kapabilitas dalam area keamanan untuk menghadapi serangan siber," katanya pada Kontan.co.id belum lama ini.
Perkuat Keamanan Digital, BTN Anggarkan Belanja Modal IT Rp 550 Miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara (BTN) menganggarkan belanja modal atau capital expenditure (capex) tahun ini dalam memperkuat kapasitas keamanan sistem teknologi informasi (TI) dan pengembangan layanan digital banking sekitar Rp 550 miliar. Andi Nirwoto, Direktur Operasi, Teknologi Informasi dan Digital Banking BTN mengatakan, kurang lebih sekitar 30% dari anggaran capex dialokasikan untuk meningkatkan ketahanan dan keamanan siber. "Mayoritas dananya digunakan untuk peningkatan kapabilitas dan kapasitas e-channel, sistem pendukung untuk memperkuat transaksional di segmen korporasi yang berkaitan dengan dengan ekosistem perumahan, peningkatan kapabilitas untuk analisa dan pemanfaatan data, serta untuk memperkuat kapabilitas dalam area keamanan untuk menghadapi serangan siber," katanya pada Kontan.co.id belum lama ini.