KONTAN.CO.ID- JAKARTA. Pada 27 September 2024, PT Terang Dunia Internusa Tbk (UNTD) memperkuat posisinya di pasar motor listrik dengan meluncurkan produk terbaru. Produsen motor listrik lokal yang memiliki merek United E-Motor dan merek terbaru Advan E-Motor, resmi memperkenalkan dua tipe motor listrik, yaitu Avand SC 121 dan SC 122. Direktur UNTD, Andrew Mulyadi dalam konferensi pers menyatakan bahwa kehadiran seri Avand SC adalah angin segar bagi penggemar motor listrik lokal. "Avand SC 121 dan SC 122 sangat sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia yang menginginkan motor listrik berkualitas dengan harga ekonomis, namun tetap memiliki spesifikasi unggul untuk aktivitas sehari-hari," kata dia. Peluncuran produk berlangsung di Sapphire Room United Grand Hall Alam Sutera, Tangerang Selatan, dihadiri oleh Andrew Mulyadi bersama General Manager United E-Motor, Andry Dwinanda, dan Assistant Manager of Research and Development UNTD, Fendi Widhiatmoko.
Perkuat Pasar Motor Listrik, United E-Motor Luncurkan Avand SC 121 dan SC 122
KONTAN.CO.ID- JAKARTA. Pada 27 September 2024, PT Terang Dunia Internusa Tbk (UNTD) memperkuat posisinya di pasar motor listrik dengan meluncurkan produk terbaru. Produsen motor listrik lokal yang memiliki merek United E-Motor dan merek terbaru Advan E-Motor, resmi memperkenalkan dua tipe motor listrik, yaitu Avand SC 121 dan SC 122. Direktur UNTD, Andrew Mulyadi dalam konferensi pers menyatakan bahwa kehadiran seri Avand SC adalah angin segar bagi penggemar motor listrik lokal. "Avand SC 121 dan SC 122 sangat sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia yang menginginkan motor listrik berkualitas dengan harga ekonomis, namun tetap memiliki spesifikasi unggul untuk aktivitas sehari-hari," kata dia. Peluncuran produk berlangsung di Sapphire Room United Grand Hall Alam Sutera, Tangerang Selatan, dihadiri oleh Andrew Mulyadi bersama General Manager United E-Motor, Andry Dwinanda, dan Assistant Manager of Research and Development UNTD, Fendi Widhiatmoko.