KONTAN.CO.ID - Surakarta, 24 Februari 2022. Otoritas Jasa Keuangan mewujudkan komitmen mendukung kebijakan Pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan rakyat dengan memperluas akses keuangan dan kapabilitas usaha mikro yang sudah terbentuk melalui pembentukan klaster usaha nasabah Bank Wakaf Mikro (BWM). Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso meresmikan Klaster Usaha Nasabah Sektor Peternakan Kambing dan Domba yang dipusatkan di BWM Imam Syuhodo, Pondok Pesantren Imam Syuhodo, Sukoharjo, Jawa Tengah, Kamis. “BWM ini sudah menjadi program bersama antara Pemerintah dimana Presiden dan Wakil Presiden beserta jajarannya, juga OJK dengan Laznaz turut mendorong ini. Kenapa kita melakukan itu? Karena ini mengenai bagaimana membantu masyarakat kecil, jadi tidak hanya mengandalkan bantuan formal yang sudah ada yang disediakan oleh Pemerintah melalui bansos dan pembinaan lainnya.” kata Wimboh dalam sambutannya.
Perkuat Usaha Mikro, OJK Resmikan Klaster Peternakan Bank Wakaf Mikro
KONTAN.CO.ID - Surakarta, 24 Februari 2022. Otoritas Jasa Keuangan mewujudkan komitmen mendukung kebijakan Pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan rakyat dengan memperluas akses keuangan dan kapabilitas usaha mikro yang sudah terbentuk melalui pembentukan klaster usaha nasabah Bank Wakaf Mikro (BWM). Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso meresmikan Klaster Usaha Nasabah Sektor Peternakan Kambing dan Domba yang dipusatkan di BWM Imam Syuhodo, Pondok Pesantren Imam Syuhodo, Sukoharjo, Jawa Tengah, Kamis. “BWM ini sudah menjadi program bersama antara Pemerintah dimana Presiden dan Wakil Presiden beserta jajarannya, juga OJK dengan Laznaz turut mendorong ini. Kenapa kita melakukan itu? Karena ini mengenai bagaimana membantu masyarakat kecil, jadi tidak hanya mengandalkan bantuan formal yang sudah ada yang disediakan oleh Pemerintah melalui bansos dan pembinaan lainnya.” kata Wimboh dalam sambutannya.