KONTAN.CO.ID - BEIJING. Direktur Pelaksana International Monetary Fund (IMF) Kristalina Georgieva memperingatkan tekanan inflasi dan perlambatan ekonomi di China sebagai risiko terhadap prospek ekonomi Asia. Seperti dilaporkan Reuters, IMF meminta para pembuat kebijakan untuk membangun kembali penyangga ekonomi terhadap tantangan di masa depan. Presiden Asian Development Bank Masatsugu Asakawa juga mendesak para pembuat kebijakan di Asia agar mewaspadai tanda-tanda arus keluar modal yang tiba-tiba terdorong oleh kenaikan suku bunga Amerika Serikat. “Kami sudah melihat risiko pengetatan agresif kebijakan moneter AS untuk melawan inflasi yang dapat memicu pembalikan arus modal secara tiba-tiba atau depresiasi mata uang yang tajam,” kata Asakawa dalam pesan video yang disiarkan di forum ASEAN+3 yang diadakan di Singapura.
Perlambatan Ekonomi di China Berpengaruh Terhadap Prospek Ekonomi Asia
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Direktur Pelaksana International Monetary Fund (IMF) Kristalina Georgieva memperingatkan tekanan inflasi dan perlambatan ekonomi di China sebagai risiko terhadap prospek ekonomi Asia. Seperti dilaporkan Reuters, IMF meminta para pembuat kebijakan untuk membangun kembali penyangga ekonomi terhadap tantangan di masa depan. Presiden Asian Development Bank Masatsugu Asakawa juga mendesak para pembuat kebijakan di Asia agar mewaspadai tanda-tanda arus keluar modal yang tiba-tiba terdorong oleh kenaikan suku bunga Amerika Serikat. “Kami sudah melihat risiko pengetatan agresif kebijakan moneter AS untuk melawan inflasi yang dapat memicu pembalikan arus modal secara tiba-tiba atau depresiasi mata uang yang tajam,” kata Asakawa dalam pesan video yang disiarkan di forum ASEAN+3 yang diadakan di Singapura.