KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perlambatan penyaluran Kredit Modal Kerja (KMK) perbankan sudah mulai melandai. Penjaminan KMK yang dilakukan pemerintah sebagai bagian dari program percepatan pemulihan ekonomi nasional (PEN) bisa mendorong penyaluran kredit segmen tersebut. Data Bank Indonesia (BI), Kredit Modal Kerja (KMK) per Agustus tercatat sebesar Rp 2.471,1 triliun atau turun 1,7% secara year on year (YoY). Namun, perlambatan tersebut sudah melandai dibandingkan bulan Juni yang tercatat turun sebesar 2%. Perlambatan pertumbuhan terutama terjadi pada sektor industri pengolahan serta sektor Perdagangan, Hotel dan Restoran (PHR). KMK sektor industri pengolahan turun 1,3% YoY, lebih dalam dari bulan sebelumnya yang tercatat minus 0,4% YoY. Penurunan tersebut terutama terjadi pada kredit industri rokok khususnya di Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Perlambatan kredit modal kerja mulai bisa direm
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perlambatan penyaluran Kredit Modal Kerja (KMK) perbankan sudah mulai melandai. Penjaminan KMK yang dilakukan pemerintah sebagai bagian dari program percepatan pemulihan ekonomi nasional (PEN) bisa mendorong penyaluran kredit segmen tersebut. Data Bank Indonesia (BI), Kredit Modal Kerja (KMK) per Agustus tercatat sebesar Rp 2.471,1 triliun atau turun 1,7% secara year on year (YoY). Namun, perlambatan tersebut sudah melandai dibandingkan bulan Juni yang tercatat turun sebesar 2%. Perlambatan pertumbuhan terutama terjadi pada sektor industri pengolahan serta sektor Perdagangan, Hotel dan Restoran (PHR). KMK sektor industri pengolahan turun 1,3% YoY, lebih dalam dari bulan sebelumnya yang tercatat minus 0,4% YoY. Penurunan tersebut terutama terjadi pada kredit industri rokok khususnya di Jawa Tengah dan Jawa Timur.