KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Samindo Resources Tbk (MYOH) tengah membidik lahan pertambangan batubara di Kalimantan Timur, yang rencananya bisa diperoleh dalam satu atau dua tahun ini. Hal itu dilakukan sebagai upaya memerluas bidang usaha bisnisnya. Jadi, tak hanya di jasa kontraktor pertambangan batubara saja. Saat ini, Samindo sedang melakukan penjajakan dengan perusahaan nasional untuk mengakuisisi saham lahan pertambangan tersebut. Bahkan, tidak tanggung-tanggung produksi batubara di lahan tambang yang sedang dibidik ini bisa mencapai sekitar 20 juta ton. Chief Executive Officer PT Samindo Resources Kim Jung Gyun mengatakan dalam waktu satu atau dua tahun ini pihaknya akan melakukan kerjasama baru di bidang pengelolaan pertambangan batubara. Saat ini, perusahaan berkode emiten MYOH ini tengah intens melakukan diskusi dengan perusahaan tambang tersebut.
Perluas bidang usaha, Samindo Resources bidik lahan pertambangan batubara
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Samindo Resources Tbk (MYOH) tengah membidik lahan pertambangan batubara di Kalimantan Timur, yang rencananya bisa diperoleh dalam satu atau dua tahun ini. Hal itu dilakukan sebagai upaya memerluas bidang usaha bisnisnya. Jadi, tak hanya di jasa kontraktor pertambangan batubara saja. Saat ini, Samindo sedang melakukan penjajakan dengan perusahaan nasional untuk mengakuisisi saham lahan pertambangan tersebut. Bahkan, tidak tanggung-tanggung produksi batubara di lahan tambang yang sedang dibidik ini bisa mencapai sekitar 20 juta ton. Chief Executive Officer PT Samindo Resources Kim Jung Gyun mengatakan dalam waktu satu atau dua tahun ini pihaknya akan melakukan kerjasama baru di bidang pengelolaan pertambangan batubara. Saat ini, perusahaan berkode emiten MYOH ini tengah intens melakukan diskusi dengan perusahaan tambang tersebut.