JAKARTA. Lenovo Indonesia perluas jangkauan pasarnya. Kali ini, Lenovo masuk kedalam dunia pendidikan dengan tema Solusi Smart Digital Classroom Management. Irene Santosa, Direktur Lenovo Indonesia menjelaskan, sistem tersebut merupakan sistem pembelajaran berbasis PC yang efektif dengan menghilangkan berbagai gangguan, seperti penggunaan Internet, instant messaging, email dan game yang bukan merupakan bagian dari proses belajar-mengajar di kelas. Program tersebut bisa digunakan untuk meningkatkan proses belajar di dunia pendidikan yang memungkinkan para dosen atau pengajar untuk memperdengarkan audio PC mereka pada PC murid-muridnya, menggunakan notebook atau PC dengan brand Lenovo tentunya.
Perluas pasar, Lenovo masuk dunia pendidikan
JAKARTA. Lenovo Indonesia perluas jangkauan pasarnya. Kali ini, Lenovo masuk kedalam dunia pendidikan dengan tema Solusi Smart Digital Classroom Management. Irene Santosa, Direktur Lenovo Indonesia menjelaskan, sistem tersebut merupakan sistem pembelajaran berbasis PC yang efektif dengan menghilangkan berbagai gangguan, seperti penggunaan Internet, instant messaging, email dan game yang bukan merupakan bagian dari proses belajar-mengajar di kelas. Program tersebut bisa digunakan untuk meningkatkan proses belajar di dunia pendidikan yang memungkinkan para dosen atau pengajar untuk memperdengarkan audio PC mereka pada PC murid-muridnya, menggunakan notebook atau PC dengan brand Lenovo tentunya.