Perluas Pasar, POCO Aktif Menggaet Komunitas



KONTAN.CO.ID - Brand smartphone POCO kian memperkuat pemasaran produknya di tanah air. Salah satunya, lewat kolaborasi dengan berbagai komunitas.

Abee Hakiim, Product PR Manager POCO Indonesia, menuturkan, untuk memperluas bisnisnya tahun ini, POCO juga menjalin sinergi dan kerjasama dengan komunitas yang mayoritas terdiri dari anak muda.

"Kami memperluas pengenalan brand lewat kolaborasi dengan komunitas. Dan, masuk ke komunitas itu, terbantu pemasarannya," ujarnya kepada KONTAN saat media gathering POCO Indonesia: Go Loco for POCO di Jakarta, Selasa (15/8).


Selama lima tahun belakangan, Abee bilang, POCO sudah menjalin kolaborasi dengan berbagai komunitas dari berbagai sektor.

Baca Juga: Harga HP POCO M4 Pro Resmi Turun, Ini Daftar Terbarunya di Bulan Agustus 2023

Sebut saja, dengan komunitas fesyen seperti Forever Young Crew Footwear dan NIION, POCO berkolaborasi menghasilkan produk fesyen yang bisa dipasarkan secara eksklusif.

Kemudian, dari komunitas olahraga, POCO menjalin kolaborasi dengan komunitas AURA Esport dan pemain professional Fayad untuk mencari pemain esport guna mengikuti turnamen dan berkompetisi.

Terakhir, POCO menjalin kolaborasi dengan komunitas otomotif Rainbow Moto Builder untuk menciptakan sepeda motor dengan desain unik dan kreatif.

Lewat kolaborasi yang terjalin, Abee optimistis, produk POCO bisa diminati bahkan laris di pasaran. Terbukti, lewat penjualan beberapa produk POCO yang laku terjual di pasar.

Baca Juga: Update Harga HP POCO F4 Baru, Periode Agustus 2023

Misalnya, POCO M3 Series yang berhasil terjual 50.000 unit hanya dalam waktu 5 menit setelah peluncurannya akhir tahun 2020 lalu.

Disusul POCO X3 NFC yang ludes terjual 15.000 unit juga dalam waktu 5 menit, serta POCO F3 dan POCO X3 Pro yang berhasil mencatatkan 25.000 unit penjualan dalam periode penjualan perdana.

Kesuksesan tersebut diikuti POCO F4 Series dengan peningkatan penjualan hingga 314% lebih tinggi dari seri pendahulunya. Bahkan, di tahun 2023, smartphone teranyar POCO F5 berhasil terjual lebih dari 10.000 unit hanya dalam 24 jam.

"Sebenarnya, target secara bisnis ada dan panjang perjalanannya, akan tetapi belum bisa kami jabarkan secara detil. Yang jelas, kami akan berkolaborasi dengan komunitas-komunitas baru sembari akan meluncurkan produk baru ke depannya," kata Abee.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Jane Aprilyani