Perluas pasar, T-Cash Gandeng Pertamina Lubricants dan kampus



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Salah satu kunci keberhasilan sistem pembayaran dan uang elektronik adalah tingkat keterpakaian serta luasnya jaringan. Maka, Telkomsel menggandeng Pertamina Lubricants, anak perusahaan Pertamina (Persero), pengelola usaha pelumas otomotif dan industri menghadirkan program Enduro Express Loyalty Card Tcash.  Para pelanggan bisa mengganti pelumas kendaraanya, dan bertransaksi secara cashless menggunakan mobile payment T-Cash yang tersedia di Gerai Enduro Ekspress Jawa Barat bertanda khusus.

General Sales Regional Jabar Telkomsel Agustiyono mengatakan, kehadiran sistem pembayaran ini memberikan kemudahan kepada pelanggan  Telkomsel dan Pertamina Lubricants. "Sekaligus ikut andil terbentuknya cashless society di Jawa Barat yang juga mendukung program pemerintah yaitu GNNT (Gerakan Nasional Non Tunai),” ujar Agustiyono, dalam rilis yang diterima Kontan.co.id, Rabu (8/8)

Sebagai pemanis, pelanggan bisa bertransaksi menggunakan teknologi scan QR code T-Cash dan langsung mendapatkan cashback sebesar 20% plus Rp. 5.000 dan masih ditambah diskon 50% pengisisan nitrogen. Pelanggan dapat menikmati layanan tersebut di 100 outlet Enduro Express di Bandung dan Jawa Barat bertanda khusus. 


T-Cash juga memperkuat peningkatan gaya hidup digital di Universitas Esa Unggul. Para mahasiswa atau pengunjung kantin kampus  akan mendapatkan cashback 20% setiap bertransaksi menggunakan T-Cash. Di Esa Unggul Tellkomsel juga meluncurkan aplikasi GoCampus. Melalui aplikasi ini, mahasiswa dapat memanfaatkan berbagai macam fitur akademik seperti melihat jadwal kuliah, jadwal ujian, tugas kuliah, absensi, nilai, dan beasiswa. Selain itu akademisi juga dapat melihat pengumuman kampus, event, berita organisasi kampus, hingga lowongan pekerjaan."Ke depan Telkomsel akan terus menghadirkan beraga produk dan layanan yang dapat membantu dunia pendidikan,” kata General Manager Youth & Community Area Jabotabek Jabar Telkomsel Ricky E Panggabean 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ahmad Febrian