SHANGHAI. Yuan mencapai level paling perkasa terhadap dollar AS hari ini. Para trader pasar uang melaporkan terdapat banyak permintaan yuan dari perusahaan dan bank. Mereka bergerak mengantisipasi liburan panjang di bulan Oktober. Di titik terkuatnya, yuan 0,9% lebih tinggi ketimbang nilai tengah kurs yang ditetapkan bank sentral China. Ini merupakan penguatan terbesar semenjak batasan nilai tengah dilebarkan ke 1%, dari yang tadinya 0,5%, pada April lalu. “Hari ini faktor pentingnya adalah permintaan konsumen, karena penyelesaian transaksi valas relatif tinggi. Tidak ada permintaan untuk dollar, jadi pasar dollar anjlok,” kata seorang dealer di bank komersial Shanghai.
Permintaan berlimpah, yuan capai rekor paling kuat
SHANGHAI. Yuan mencapai level paling perkasa terhadap dollar AS hari ini. Para trader pasar uang melaporkan terdapat banyak permintaan yuan dari perusahaan dan bank. Mereka bergerak mengantisipasi liburan panjang di bulan Oktober. Di titik terkuatnya, yuan 0,9% lebih tinggi ketimbang nilai tengah kurs yang ditetapkan bank sentral China. Ini merupakan penguatan terbesar semenjak batasan nilai tengah dilebarkan ke 1%, dari yang tadinya 0,5%, pada April lalu. “Hari ini faktor pentingnya adalah permintaan konsumen, karena penyelesaian transaksi valas relatif tinggi. Tidak ada permintaan untuk dollar, jadi pasar dollar anjlok,” kata seorang dealer di bank komersial Shanghai.