KONTAN.CO.ID - BEIJING. Kelesuan sektor properti China belum usai. Bagaiamana tidak, survei harga rumah di China justru menunjukkan penurunan yang lebih cepat selama bulan Desember 2022. Kondisi tersebut mencerminkan permintaan yang terus melemah meskipun sudah banyak langkah dilakukan untuk menopang penurunan itu. Salah satu penyebab lemahnya permintaan karena meningkatnya kasus Covid-19 di negara tersebut. Mengutip Reuters (1/1), Harga rumah di 100 kota China turun selama enam bulan berturut-turut pada Desember 2022. Di bulan Desember 2022, harga rumah di China turun 0,08% dari bulan sebelumnya setelah jatuh 0,06% pada November, menurut survei oleh China Index Academy (CIA), salah satu perusahaan penelitian real estat independen terbesar di negara itu.
Permintaan Lemah, Harga Rumah di China Terus Turun
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Kelesuan sektor properti China belum usai. Bagaiamana tidak, survei harga rumah di China justru menunjukkan penurunan yang lebih cepat selama bulan Desember 2022. Kondisi tersebut mencerminkan permintaan yang terus melemah meskipun sudah banyak langkah dilakukan untuk menopang penurunan itu. Salah satu penyebab lemahnya permintaan karena meningkatnya kasus Covid-19 di negara tersebut. Mengutip Reuters (1/1), Harga rumah di 100 kota China turun selama enam bulan berturut-turut pada Desember 2022. Di bulan Desember 2022, harga rumah di China turun 0,08% dari bulan sebelumnya setelah jatuh 0,06% pada November, menurut survei oleh China Index Academy (CIA), salah satu perusahaan penelitian real estat independen terbesar di negara itu.