KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akan kembali membuka masa penjualan SBN Ritel. Kali ini, pemerintah akan menawarkan Sukuk Tabungan (ST) seri ST008. SBN Ritel seri ST008 diperkirakan akan ditawarkan pada tanggal 1-17 November 2021. Portfolio Manager Sucorinvest Asset Management Gama Yuki menilai, imbal hasil dari ST008 yang akan ditawarkan berkisar di rentang 4,5%-5%. Hal ini karena di penerbitan ST007 sebelumnya ditawarkan +1,5% di atas suku bunga acuan atau BI-7 Day Reverse Repo Rate (BI7DRR). Oleh karena itu, maka imbal hasil atau kupon yang ditawarkan di ST008 berpotensi berada di angka tersebut, atau di 1%-1,5% di atas suku bunga acuan.
Permintaan ST008 diprediksikan bisa mencapai Rp 8 triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akan kembali membuka masa penjualan SBN Ritel. Kali ini, pemerintah akan menawarkan Sukuk Tabungan (ST) seri ST008. SBN Ritel seri ST008 diperkirakan akan ditawarkan pada tanggal 1-17 November 2021. Portfolio Manager Sucorinvest Asset Management Gama Yuki menilai, imbal hasil dari ST008 yang akan ditawarkan berkisar di rentang 4,5%-5%. Hal ini karena di penerbitan ST007 sebelumnya ditawarkan +1,5% di atas suku bunga acuan atau BI-7 Day Reverse Repo Rate (BI7DRR). Oleh karena itu, maka imbal hasil atau kupon yang ditawarkan di ST008 berpotensi berada di angka tersebut, atau di 1%-1,5% di atas suku bunga acuan.