KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Start up di bidang teknologi kesehatan (health tech), SehatQ, menjajaki kerjasama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali. Kerjasama ini diharapkan mampu menghadirkan kemudahan bagi masyarakat Bali dalam mengakses layanan kesehatan. Director of Corporate and Regulatory Affairs SehatQ Pandu Budiarso mengungkapkan, lewat kerjasama ini SehatQ juga ingin memberikan dukungan bagi Pemprov Bali dalam upaya pemulihan kesehatan warga di masa pandemi, yang akhirnya dapat membangkitkan roda perekonomian. “Dukungan yang kami tawarkan antara lain berupa kemudahan bagi masyarakat untuk berkonsultasi dengan dokter, baik secara online maupun tatap muka di fasilitas-fasilitas kesehatan, termasuk yang berada di bawah pengelolaan Pemerintah Provinsi Bali,” kata Pandu dalam keterangan tertulis yang diterima Kontan.co.id, Minggu (14/11).
Permudah akses layanan kesehatan, SehatQ jajaki kerjasama dengan Pemprov Bali
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Start up di bidang teknologi kesehatan (health tech), SehatQ, menjajaki kerjasama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali. Kerjasama ini diharapkan mampu menghadirkan kemudahan bagi masyarakat Bali dalam mengakses layanan kesehatan. Director of Corporate and Regulatory Affairs SehatQ Pandu Budiarso mengungkapkan, lewat kerjasama ini SehatQ juga ingin memberikan dukungan bagi Pemprov Bali dalam upaya pemulihan kesehatan warga di masa pandemi, yang akhirnya dapat membangkitkan roda perekonomian. “Dukungan yang kami tawarkan antara lain berupa kemudahan bagi masyarakat untuk berkonsultasi dengan dokter, baik secara online maupun tatap muka di fasilitas-fasilitas kesehatan, termasuk yang berada di bawah pengelolaan Pemerintah Provinsi Bali,” kata Pandu dalam keterangan tertulis yang diterima Kontan.co.id, Minggu (14/11).