Permudah petani dapat akses listrik, PLN gaet Bank Mandiri



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Melalui program electrifying agriculture, PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) terus memudahkan pelaku usaha di sektor pertanian dalam mendapatkan akses listrik guna mendorong peningkatan produktivitas.

Kali ini, PLN bersama Bank Mandiri melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama penyediaan layanan perbankan untuk mendukung electrifying agriculture.

Penandatanganan tersebut dilakukan secara daring oleh Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN Bob Saril dan Direktur Jaringan dan Retail Banking Bank Mandiri Aquarius Rudianto, Selasa (29/12).


Melalui sinergitas ini, PLN dan Bank Mandiri komitmen untuk mendukung program electrifying agriculture melalui penyediaan layanan perbankan berupa pembiayaan bagi para pelanggan atau calon pelanggan yang akan digunakan untuk dapat berpartisipasi dalam program electrifying agriculture dari PLN, sosialisasi dan pemasaran bersama, serta pertukaran data dan informasi untuk mendukung program electrifying agriculture.

Baca Juga: PLN dapat pendanaan US$ 500 juta dari Bank Dunia untuk kembangkan EBT

Selain itu, kerja sama ini merupakan bentuk kolaborasi antar BUMN dalam meningkatkan produktivitas di sektor pertanian melalui elektrifikasi pompa irigasi serta memperkuat peran sektor pertanian dalam mendukung ketahanan pangan nasional.

Bob Saril menyampaikan, sektor pertanian merupakan salah satu sektor besar penggerak perekonomian negara, khususnya saat pandemi Covid-19.

“Hal ini tentu memberi semangat bagi kami untuk bersinergi dengan pemerintah, pelaku usaha tani, dan stakeholder lain dalam memperluas dukungan listrik dalam peningkatan produktivitas, mendorong efisiensi para pelaku usaha tani, dan mendukung penggunaan energi ramah lingkungan di sektor pertanian,” ujar Bob dalam siaran pers di situs PLN yang dikutip Kontan.co.id, Selasa (29/12).

Tak hanya di sektor pertanian, program ini juga mendorong produktivitas di sektor perikanan, perkebunan dan peternakan

Lewat sinergi BUMN ini, PLN berharap kesejahteraan petani dan pemberdayaan sumber daya manusia (SDM) pertanian dapat meningkat. Selain itu, kolaborasi tersebut diharapkan dapat memperkuat pertumbuhan ekonomi nasional yang saat ini tengah terdampak pandemi Covid-19.

Senada dengan Bob, Aquarius Rudianto mengatakan, sinergitas dengan PLN ini menjadi bentuk kehadiran Bank Mandiri untuk Indonesia. Bank Mandiri siap memberikan akses pembiayaan program electrifying agriculuture bagi para petani.

Baca Juga: Lakukan uji coba, PLN pastikan EV Charging Jakarta-Bali siap digunakan

“Buat petani, ini menjadi peluang untuk mendapatkan akses bantuan pembiayaan dari Bank mandiri. Kita sama-sama BUMN, ini menjadi sinergi BUMN yang baik, bagaimana kita terus mendorong penggunaan listrik secara tepat guna,” ungkap Aquarius.

Sebagai informasi, program electrifying agriculture merupakan bagian dari semangat transformasi PLN pilar Customer Focus dan Innovative dalam meningkatkan pelayanan listrik yang lebih mudah, terjangkau, dan andal untuk masyarakat Indonesia, khususnya di sektor pertanian.

Selanjutnya: Begini strategi PLN pulihkan konsumsi listrik industri di tahun 2021

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari