KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bahlil Lahadalia resmi ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo untuk menduduki jabatan sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Bahlil akan menggantikan posisi Thomas Lembong. Nama Balil mulai dikenal saat terpilih sebagai Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia ( Hipmi) periode 2015-2019. Sebelum menjabat Ketua Umum BPP Hipmi, pria kelahiran Banda, Maluku Tengah, Maluku pada 7 Agustus 1976 itu merupakan pemilik PT Rifa Capital Holding Company. Baca Juga: Luhut diberi kewenangan mengurus investasi pada Kabinet Indonesia Maju
Pernah jadi sopir angkot, kini Bahlil Lahadalia menggantikan Thomas Lembong
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bahlil Lahadalia resmi ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo untuk menduduki jabatan sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Bahlil akan menggantikan posisi Thomas Lembong. Nama Balil mulai dikenal saat terpilih sebagai Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia ( Hipmi) periode 2015-2019. Sebelum menjabat Ketua Umum BPP Hipmi, pria kelahiran Banda, Maluku Tengah, Maluku pada 7 Agustus 1976 itu merupakan pemilik PT Rifa Capital Holding Company. Baca Juga: Luhut diberi kewenangan mengurus investasi pada Kabinet Indonesia Maju