KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG (MSIG life) mampu mencatatkan pertumbuhan premi yang cemerlang sepanjang bulan Januari hingga April 2018. Pendapatan premi MSIG Life meningkat 185% dibandingkan periode yang sama di tahun lalu. Kepala Perencanaan Korporasi dan Pemasaran Sinarmas MSIG Life Ruth Nainggolan mengatakan, perusahaan mencatatkan perolehan premi unitlink senilai Rp 803 miliar, atau tumbuh 185% dibandingkan periode yang sama tahun lalu yaitu senilai Rp 282 miliar. Pertumbuhan premi unitlink tersebut ditopang oleh meningkatnya penjualan produk unitlink di awal tahun 2018. Menurut Ruth, nasabah semakin tertarik menggunakan produk asuransi berbalut investasi ini.
Perolehan premi unitlink Sinarmas MSIG Life melesat 185%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG (MSIG life) mampu mencatatkan pertumbuhan premi yang cemerlang sepanjang bulan Januari hingga April 2018. Pendapatan premi MSIG Life meningkat 185% dibandingkan periode yang sama di tahun lalu. Kepala Perencanaan Korporasi dan Pemasaran Sinarmas MSIG Life Ruth Nainggolan mengatakan, perusahaan mencatatkan perolehan premi unitlink senilai Rp 803 miliar, atau tumbuh 185% dibandingkan periode yang sama tahun lalu yaitu senilai Rp 282 miliar. Pertumbuhan premi unitlink tersebut ditopang oleh meningkatnya penjualan produk unitlink di awal tahun 2018. Menurut Ruth, nasabah semakin tertarik menggunakan produk asuransi berbalut investasi ini.