Persiapan jalan tol Sumatera ditargetkan 3 bulan



BANDARLAMPUNG. Tim persiapan percepatan pembangunan jalan tol Sumatera di Lampung diharapkan mampu menyelesaikan tugas paling lambat tiga bulan.

Pejabat Pembuat Komitmen dari Kementerian Pekerjaan Umum RI Edyson pada Senin (23/2) mengatakan, persiapan pembangunan bekerja efektif per bulan Maret sampai Juni.

"Kalau persiapan seperti penentuan lokasi yang akan dilalui jalan tol kemudian pembebasan lahan dan ganti rugi tidak selesai sampai waktu yang sudah ditentukan nanti semuanya akan terhambat," kata dia.


Edyson memaparkan proyek jalan tol Sumatera di Lampung memerlukan 1.867 hektare lahan di Kabupaten Lampung Selatan kemudian 135 hektare di Kabupaten Pesawaran dan 668 hektare lahan di Kabupaten Lampung Tengah.

"Untuk daerah dataran memerlukan lebar 120 meter sedangkan areal berbukit dan tanah timbunan minimal memerlukan 200 meter itu tidak bisa tidak teralisasi," katanya lagi.

Pihaknya mengapresiasi tim persiapan percepatan pembangunan jalan tol Sumatera sudah pada tahap menentukan lokasi yang akan dilewati. Diperkirakan pembangun jalan tol Sumatera di Lampung terlaksana pada awal tahun 2016 mendatang. (Kontributor Lampung, Eni Muslihah)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie