Persis vs Barito Putera: Prediksi Skor & Link Streaming Hari Ini, Selasa (3/12)



KONTAN.CO.ID - Ini dia ulasan prediksi skor dan informasi link live streaming Persis vs Barito Putera dalam yang tersaji dalam jadwal BRI Liga 1 hari ini, Selasa (3/12). Laga ini bisa Anda saksikan secara live streaming di Vidio.com pukul 19.00 WIB.

Pertemuan Persis vs Barito Putera di pekan ke-12 ini akan cukup menentukan persaingan di papan bawah klasemen BRI Liga 1. Kedua klub sama-sama baru mengumpulkan 1 digit poin.

Persis tampil sangat buruk musim ini dan tertahan di peringkat ke-16 klasemen dengan koleksi hanya 7 poin dari 2 kali menang, 1 kali seri, dan 8 kali kalah.


Di kubu tamu, Barito Putera ada di peringkat ke-14 dengan koleksi 9 poin dari 2 kali menang, 3 kali seri, dan 6 kali kalah.

Baca Juga: Harga Hak Siar Piala AFF 2024 Capai Rp46 Miliar, TV Malaysia Angkat Tangan

Prediksi Skor Persis vs Barito Putera

Meski ada di peringkat yang lebih tinggi, namun performa Barito Putera lebih buruk dari Persis dalam lima laga terakhir.

Hasil lima pertandingan terakhir Barito Putera adalah kalah 3-2 dari Bali United, kalah 0-3 dari PSS, seri 0-0 dengan Malut United, kalah 1-3 dari Arema FC, lalu kalah 0-2 dari Persita pada pekan 11.

Sementara itu, hasil pertandingan Persis adalah seri 0-0 dengan Semen Padang, menang 3-2 dari Borneo FC, kalah 3-0 dari Bali United, kalah 0-2 dari PSS, lalu kalah 3-0 dari Malut United.

Dalam lima laga terakhir, Barito Putera hanya bisa meraih 1 poin, sementara Persis mampu mengumpulkan 4 poin.

Kedua tim papan bawah ini kemungkinkan akan berbagi angka malam ini.

Prediksi skor Persis vs Barito Putera: 1-1.

Baca Juga: Erick Thohir Sebut Prabowo Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Timnas Indonesia

Tonton: Tips Untuk Pemulai yang Ingin Ikut Olahraga Lari

Jadwal & Link Live Streaming Persis vs Barito Putera

Siaran live streaming Persis vs Barito Putera dalam jadwal BRI Liga 1 hari ini tentu bisa Anda saksikan di Vidio.com.

Berikut adalah detail jadwal dan link live streaming Persis vs Barito Putera yang bisa Anda gunakan:

  • Selasa, 3 Desember 2024
  • Kick-off pukul 19.00 WIB
  • Stadion Manahan, Surakarta
  • Link live streaming: vidio.com/categories/liga-1
Baca Juga: 5 Skenario Lengkap Peluang Timnas Indonesia Berlaga di Piala Dunia FIFA 2026

Berikut tabel klasemen BRI Liga 1 musim 24/25:

# Nama Klub Main Menang Seri Kalah Selisih Gol Poin
1 Borneo FC Samarinda 10 6 3 1 10 21
2 PERSEBAYA Surabaya 10 6 3 1 4 21
3 PERSIB Bandung 10 5 5 0 10 20
4 Bali United FC 10 6 2 2 8 20
5 PERSIJA Jakarta 10 5 3 2 6 18
6 PSM Makassar 10 4 5 1 7 17
7 AREMA FC 10 4 3 3 1 15
8 PERSITA Tangerang 10 4 3 3 1 15
9 PERSIK Kediri 10 4 3 3 0 15
10 PSBS Biak 10 5 0 5 -2 15
11 Dewa United FC 10 2 5 3 4 11
12 Malut United FC 10 2 5 3 -4 11
13 PS Barito Putera 10 2 3 5 -8 9
14 PSS Sleman 10 3 2 5 1 8
15 PERSIS Solo 10 2 1 7 -7 7
16 PSIS Semarang 10 2 1 7 -7 7
17 Madura United FC 10 1 3 6 -10 6
18 Semen Padang FC 10 1 2 7 -14 5

Selanjutnya: Simak Jadwal KRL Jabodetabek Hari Ini Selasa (3/12/2024)

Menarik Dibaca: Bakal Comeback di 2026, Agensi BTS Sebut Kurangi Ketergantungannya pada Grup ini!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News