AMBON. PT Pertamina (Persero) melalui afiliasinya PT Pertagas Niaga (PTGN) mulai melakukan pengiriman LNG ke timur Indonesia. Hal ini ditandai dengan pengiriman liquified natural gas (LNG) ke Kota Ambon, Maluku. Ini adalah pertama kalinya pengiriman LNG dilakukan ke wilayah Indonesia Timur sebagai wujud upaya pemerataan distribusi dan diversifikasi energi. Konsumen LNG adalah pusat perbelanjaan Ambon City Center yang memanfaatkan LNG untuk pembangkit generator dan sebagai pendingin udara. LNG ini disuplai dari KKKS Chevron IDD Bangka yang berada di Bontang, Kalimantan Timur. Melalui kerja sama PTGN dengan mitranya PT Aico Energi, LNG selanjutnya dikirim dengan menggunakan kapal General Cargo Meratus dari Pelabuhan Peti Kemas Kariangau, Balikapan menuju ke Pelabuhan Yos Sudarso, Ambon.
Pertagas Niaga mulai suplai LNG ke Indonesia timur
AMBON. PT Pertamina (Persero) melalui afiliasinya PT Pertagas Niaga (PTGN) mulai melakukan pengiriman LNG ke timur Indonesia. Hal ini ditandai dengan pengiriman liquified natural gas (LNG) ke Kota Ambon, Maluku. Ini adalah pertama kalinya pengiriman LNG dilakukan ke wilayah Indonesia Timur sebagai wujud upaya pemerataan distribusi dan diversifikasi energi. Konsumen LNG adalah pusat perbelanjaan Ambon City Center yang memanfaatkan LNG untuk pembangkit generator dan sebagai pendingin udara. LNG ini disuplai dari KKKS Chevron IDD Bangka yang berada di Bontang, Kalimantan Timur. Melalui kerja sama PTGN dengan mitranya PT Aico Energi, LNG selanjutnya dikirim dengan menggunakan kapal General Cargo Meratus dari Pelabuhan Peti Kemas Kariangau, Balikapan menuju ke Pelabuhan Yos Sudarso, Ambon.