JAKARTA. PT Pertamina (Persero) berencana mengakuisisi blok 405a di Aljazair yang dikelola salah satu unit bisnis ConocoPhilips, yakni ConocoPhilips Algeria Ltd, senilai US$ 1,75 miliar. Dengan melakukan akuisisi ini, Pertamina berharap mampu menambah produksi minyak sebesar 32.000 barel per hari (bph). Saat ini produksi rata-rata minyak Pertamina sebesar 200.000 bph. Sekadar informasi, ConocoPhilips Algeria menguasai blok 405a yang terdiri dari tiga lapangan minyak utama, yakni Menzel Lejmat North, Ourhoud, dan EMK. Di lapangan Menzel Lejmat North, ConocoPhilips Algeria menguasai 65% hak partisipasi dan sekaligus menjadi operator. Sedangkan hak partisipasi di lapangan Ourhoud sebesar 3,7% dan 16,9 % di lapangan EMK. Karen Agustiawan, Direktur Utama Pertamina mengatakan, pihaknya sudah meneken kesepakatan untuk mengakuisisi ConocoPhilips Algeria. Kendati demikian, berlakunya kesepakatan bergantung pada hak membeli pertama (first right) oleh mitra ConocoPhilips di blok tersebut dan tentu saja, persetujuan dari pemerintah Aljazair. Pertamina berharap, transaksi bisa dituntaskan pada paruh pertama 2013.
Pertamina Akuisisi Blok Migas US$ 1,7 Miliar
JAKARTA. PT Pertamina (Persero) berencana mengakuisisi blok 405a di Aljazair yang dikelola salah satu unit bisnis ConocoPhilips, yakni ConocoPhilips Algeria Ltd, senilai US$ 1,75 miliar. Dengan melakukan akuisisi ini, Pertamina berharap mampu menambah produksi minyak sebesar 32.000 barel per hari (bph). Saat ini produksi rata-rata minyak Pertamina sebesar 200.000 bph. Sekadar informasi, ConocoPhilips Algeria menguasai blok 405a yang terdiri dari tiga lapangan minyak utama, yakni Menzel Lejmat North, Ourhoud, dan EMK. Di lapangan Menzel Lejmat North, ConocoPhilips Algeria menguasai 65% hak partisipasi dan sekaligus menjadi operator. Sedangkan hak partisipasi di lapangan Ourhoud sebesar 3,7% dan 16,9 % di lapangan EMK. Karen Agustiawan, Direktur Utama Pertamina mengatakan, pihaknya sudah meneken kesepakatan untuk mengakuisisi ConocoPhilips Algeria. Kendati demikian, berlakunya kesepakatan bergantung pada hak membeli pertama (first right) oleh mitra ConocoPhilips di blok tersebut dan tentu saja, persetujuan dari pemerintah Aljazair. Pertamina berharap, transaksi bisa dituntaskan pada paruh pertama 2013.