KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina (Persero) bakal membangun terminal energi ramah lingkungan yang dinamakan Jakarta Integrated Green Terminal. Terminal ini nantinya akan lebih besar dan lebih modern dari Integrated Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Plumpang. Direktur Strategi, Portofolio, dan Pengembangan Usaha Pertamina, A. Salyadi Saputra mengatakan, Jakarta Integrated Green Terminal tidak hanya akan menampung bahan bakar seperti LPG, BBM, Gasoline, dan Biodiesel tapi juga dirancang untuk bisa menampung LNG, CPO, UCO (Used Cooking Oil), dan petrokimia. Terminal ini juga bisa untuk menampung Hidrogen yang diperkirakan akan tumbuh permintaannya di 2030. "Terminal ini nantinya akan mendukung ketahanan energi nasional, dan berada di kawasan Kalibaru, Jakarta Utara," kata Salyadi dalam keterangan resmi, Selasa (8/8).
Pertamina Bakal Bangun Jakarta Integrated Green Terminal di Kalibaru
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina (Persero) bakal membangun terminal energi ramah lingkungan yang dinamakan Jakarta Integrated Green Terminal. Terminal ini nantinya akan lebih besar dan lebih modern dari Integrated Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Plumpang. Direktur Strategi, Portofolio, dan Pengembangan Usaha Pertamina, A. Salyadi Saputra mengatakan, Jakarta Integrated Green Terminal tidak hanya akan menampung bahan bakar seperti LPG, BBM, Gasoline, dan Biodiesel tapi juga dirancang untuk bisa menampung LNG, CPO, UCO (Used Cooking Oil), dan petrokimia. Terminal ini juga bisa untuk menampung Hidrogen yang diperkirakan akan tumbuh permintaannya di 2030. "Terminal ini nantinya akan mendukung ketahanan energi nasional, dan berada di kawasan Kalibaru, Jakarta Utara," kata Salyadi dalam keterangan resmi, Selasa (8/8).