Pertamina Bakal Bangun Kawasan Resort Hingga Pusat Research and Development di IKN



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina (Persero) berencana berinvestasi di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan membangun kawasan resort hingga pusat penelitian dan pengembangan (research and development center).

Hal tersebut disampaikan Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dalam kunjungannya meninjau langsung progres pembangunan IKN.

Ahok menegaskan, investasi Pertamina di IKN diharapkan segera terlaksana dalam waktu dekat.


“Pertamina menargetkan sebelum Agustus 2024 akan ada investasi yang terwujud,” ujar Ahok dalam keterangan resmi Pertamina, Senin (10/7).

Baca Juga: Kinerja Solid, Saham Pertamina Geothermal (PGEO) Melesat 30% Dalam 3 Bulan Terakhir

Pada kesempatan yang sama, Deputi Bidang Pengendalian Pembangunan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Thomas Umbu Pati Tena Bolodadi menyambut baik investasi tersebut.

“Kami menyambut baik rencana investasi Pertamina di IKN. Pertamina rencana akan membangun kawasan resort 1.000 kamar, lapangan golf 36 holes, rumah sakit, universitas bertema vokasi, dan pusat research and development,” ungkapnya.

Lebih lanjut, insentif-insentif yang disiapkan untuk menunjang kemudahan usaha di IKN seperti tax holiday, super tax deduction, dan berbagai fasilitas lainnya pun bakal digunakan Pertamina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari