JAKARTA. PT Pertamina (Persero) membantah menjadi pemilik kapal MT Serena yang ditangkap kapal petugas Bea Cukai di perairan Batam beberapa hari lalu. Selain itu, Pertamina membantah kapal itu membawa solar subsidi milik PT Pertamina. VP Corporate Communication Pertamina Ali Mundakir mengatakan, kapal MT Serena 2 adalah merupakan kapal sewa yang merupakan kapal reguler angkutan BBM dari Terminal BBM Tanjung Uban/Sambu ke Depot BBM Pontianak. Kapal itu disewa dari perusahaan penyedia kapal PT SKR. Kapal itu memiliki muatan solar sebanyak 3.684 KL yang diketahui bertolak dari Pulau Sambu pukul 18:15 WIB, yang bertujuan ke Pontianak. Kapal itu ditangkap di bea cukai di perairan Batam.
Pertamina bukan pemilik kapal MT Serena
JAKARTA. PT Pertamina (Persero) membantah menjadi pemilik kapal MT Serena yang ditangkap kapal petugas Bea Cukai di perairan Batam beberapa hari lalu. Selain itu, Pertamina membantah kapal itu membawa solar subsidi milik PT Pertamina. VP Corporate Communication Pertamina Ali Mundakir mengatakan, kapal MT Serena 2 adalah merupakan kapal sewa yang merupakan kapal reguler angkutan BBM dari Terminal BBM Tanjung Uban/Sambu ke Depot BBM Pontianak. Kapal itu disewa dari perusahaan penyedia kapal PT SKR. Kapal itu memiliki muatan solar sebanyak 3.684 KL yang diketahui bertolak dari Pulau Sambu pukul 18:15 WIB, yang bertujuan ke Pontianak. Kapal itu ditangkap di bea cukai di perairan Batam.