KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina (Persero) saat ini tengah berusaha untuk membeli minyak mentah menggunakan mata uang selain dollar Amerika Serikat (AS). Reuters melaporkan, langkah ini dilakukan sebagai upaya untuk mengurangi defisit transaksi berjalan karena meningkatnya harga minyak mentah dan usaha untuk mempertahankan nilai tukar rupiah. Nilai tukar rupiah pada Selasa (23/10) kemarin turun mendekati level terendah sejak krisis finansial Asia. Rupiah juga menjadi mata uang dengan pelemahan terburuk kedua dibandingkan mata uang negara Asia lainnya. Berdasarkan dokumen tender yang diterima Reuters, Pertamina tengah melakukan tender pembelian minyak mentah untuk periode pertama kuartal I 2019. Pertamina mencari pembeli yang ingin menggunakan mata uang selain dollar AS
Pertamina ingin beli minyak dalam mata uang asing selain dollar AS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina (Persero) saat ini tengah berusaha untuk membeli minyak mentah menggunakan mata uang selain dollar Amerika Serikat (AS). Reuters melaporkan, langkah ini dilakukan sebagai upaya untuk mengurangi defisit transaksi berjalan karena meningkatnya harga minyak mentah dan usaha untuk mempertahankan nilai tukar rupiah. Nilai tukar rupiah pada Selasa (23/10) kemarin turun mendekati level terendah sejak krisis finansial Asia. Rupiah juga menjadi mata uang dengan pelemahan terburuk kedua dibandingkan mata uang negara Asia lainnya. Berdasarkan dokumen tender yang diterima Reuters, Pertamina tengah melakukan tender pembelian minyak mentah untuk periode pertama kuartal I 2019. Pertamina mencari pembeli yang ingin menggunakan mata uang selain dollar AS