KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina (Persero) melalui Marketing Operation Region (MOR) II Sumbagsel mendorong penggunaan bahan bakar yang mendukung teknologi mesin mobil terkini. Salah satunya dengan memperluas pemasaran BBM jenis Pertamax Turbo dengan Angka Oktan atau Research Oktan Number (RON) 98. Bahan bakar berkualitas tinggi yang dilengkapi dengan Ignition Boost Formula (IBF) hadir di SPBU Provinsi Bangka Belitung dan sudah mulai dipasarkan di SPBU 23.331.11 Pangkalbalam Kota Pangkalpinang, sejak Sabtu (9/10). Sisanya akan hadir di Kabupaten Bangka Selatan dan Kabupaten Bangka Induk. "Saya sudah terbiasa menggunakan Pertamax Turbo di luar Babel dan selama ini sudah berharap agar Pertamax Turbo hadir di Babel supaya bisa digunakan untuk motor yang sudah dimodifikasi," kata Hendra, konsumen Pertamax Turbo yang bekerja sebagai Manajer Pemasaran Yamaha Pangkalpinang dalam rilis, Senin (12/10).
Pertamina menghadirkan Pertamax Turbo di Bangka Belitung
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina (Persero) melalui Marketing Operation Region (MOR) II Sumbagsel mendorong penggunaan bahan bakar yang mendukung teknologi mesin mobil terkini. Salah satunya dengan memperluas pemasaran BBM jenis Pertamax Turbo dengan Angka Oktan atau Research Oktan Number (RON) 98. Bahan bakar berkualitas tinggi yang dilengkapi dengan Ignition Boost Formula (IBF) hadir di SPBU Provinsi Bangka Belitung dan sudah mulai dipasarkan di SPBU 23.331.11 Pangkalbalam Kota Pangkalpinang, sejak Sabtu (9/10). Sisanya akan hadir di Kabupaten Bangka Selatan dan Kabupaten Bangka Induk. "Saya sudah terbiasa menggunakan Pertamax Turbo di luar Babel dan selama ini sudah berharap agar Pertamax Turbo hadir di Babel supaya bisa digunakan untuk motor yang sudah dimodifikasi," kata Hendra, konsumen Pertamax Turbo yang bekerja sebagai Manajer Pemasaran Yamaha Pangkalpinang dalam rilis, Senin (12/10).