JAKARTA. Keputusan majelis hakim Pengadilan Niaga (PN) Jakarta Pusat memailitkan PT Golden Spike Energy Indonesia membawa angin segar bagi PT Pertamina Hulu Energi (PHE) Raja Tempirai. Pasalnya, Pertamina tengah bersengketa dengan Golden Spike terkait sole risk operation di PN Jakarta Pusat. Kuasa hukum Pertamina Handarbeni Imam Arioso mengatakan dengan pailitnya Golden Spike, pihaknya berharap gugatan Golden Spike terhadap Pertamina terkait wanprestasi akan dipending atau ditunda sampai ada kejelasan status Golden Spike. "Kita berharap sengketa dengan Golden Spike akan dipending dulu," ujarnya usai menghadiri pembacaan putusan pailit terhadap Golden Spike, Rabu (30/4). Handarbeni bilang, Pertamina juga merupakan salah satu kreditur Golden Spike. Maka Pertamina akan ikut terlibat dalam proses pailit Golden Spike untuk memastikan statusnya sebagai kreditur dan tagihannya. Selain itu, Handarbeni juga mengakui bahwa kondisi Golden Spike memang tengah mengalami kesulitan keuangan. "Jadi kalau sekarang dinyatakan pailit memang sudah seharusnya begitu," tambahnya.
Pertamina minta sengketa Golden Spike dipending
JAKARTA. Keputusan majelis hakim Pengadilan Niaga (PN) Jakarta Pusat memailitkan PT Golden Spike Energy Indonesia membawa angin segar bagi PT Pertamina Hulu Energi (PHE) Raja Tempirai. Pasalnya, Pertamina tengah bersengketa dengan Golden Spike terkait sole risk operation di PN Jakarta Pusat. Kuasa hukum Pertamina Handarbeni Imam Arioso mengatakan dengan pailitnya Golden Spike, pihaknya berharap gugatan Golden Spike terhadap Pertamina terkait wanprestasi akan dipending atau ditunda sampai ada kejelasan status Golden Spike. "Kita berharap sengketa dengan Golden Spike akan dipending dulu," ujarnya usai menghadiri pembacaan putusan pailit terhadap Golden Spike, Rabu (30/4). Handarbeni bilang, Pertamina juga merupakan salah satu kreditur Golden Spike. Maka Pertamina akan ikut terlibat dalam proses pailit Golden Spike untuk memastikan statusnya sebagai kreditur dan tagihannya. Selain itu, Handarbeni juga mengakui bahwa kondisi Golden Spike memang tengah mengalami kesulitan keuangan. "Jadi kalau sekarang dinyatakan pailit memang sudah seharusnya begitu," tambahnya.