KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jaringan Pertamina Shop alias Pertashop terus bertambah. Sampai akhir Agustus 2021 lalu, Pertamina mencatat terdapat sebanyak 2416 Pertashop baru yang sudah dioperasikan sejak awal tahun. Informasi ini diungkapkan Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Sub Holding Commercial and Trading, Putut Andriatno. “2.416 Pertashop beroperasi Ytd (year-to-date) 31 Agustus (2021),” ujarnya kepada Kontan.co.id, Kamis (9/9). Seperti diketahui, Pertashop merupakan outlet penjualan Pertamina berskala tertentu yang dipersiapkan untuk melayani kebutuhan konsumen BBM non subsidi, LPG non subsidi, dan produk ritel Pertamina lainnya.
Pertamina: Sebanyak 2.416 Pertashop baru sudah beroperasi sejak awal tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jaringan Pertamina Shop alias Pertashop terus bertambah. Sampai akhir Agustus 2021 lalu, Pertamina mencatat terdapat sebanyak 2416 Pertashop baru yang sudah dioperasikan sejak awal tahun. Informasi ini diungkapkan Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Sub Holding Commercial and Trading, Putut Andriatno. “2.416 Pertashop beroperasi Ytd (year-to-date) 31 Agustus (2021),” ujarnya kepada Kontan.co.id, Kamis (9/9). Seperti diketahui, Pertashop merupakan outlet penjualan Pertamina berskala tertentu yang dipersiapkan untuk melayani kebutuhan konsumen BBM non subsidi, LPG non subsidi, dan produk ritel Pertamina lainnya.