JAKARTA. Setelah mendapat kepastian pasokan delapan kargo liquified petroleum gas (LPG) dari Kilang Bontang, PT Pertamina (Persero) mengurungkan niat mencari importir LPG tambahan. Dengan kata lain, Petredec Ltd, sebuah perusahaan dagang asal Kepulauan Bermuda, tetap menjadi importir tunggal LPG bagi Pertamina. Untuk sementara ini Pertamina meniadakan opsi mencari importir lain. "Kini kami fokus ke delapan kargo dari kilang Bontang. Kontrak dengan Petredec akan terus dilakukan karena sudah kontrak," kata Senior Vice President Pemasaran dan Niaga Pertamina Hanung Budya, akhir pekan lalu. Pertamina menetapkan Petredec sebagai pemenang tender kontrak impor LPG selama 10 tahun, akhir 2008. Lewat perusahaan tersebut, Pertamina akan mengimpor 800.000 metrik ton (MT) hingga 1,5 juta MT LPG per tahun.
Pertamina Urungkan Niat Mencari Importir LPG Lain
JAKARTA. Setelah mendapat kepastian pasokan delapan kargo liquified petroleum gas (LPG) dari Kilang Bontang, PT Pertamina (Persero) mengurungkan niat mencari importir LPG tambahan. Dengan kata lain, Petredec Ltd, sebuah perusahaan dagang asal Kepulauan Bermuda, tetap menjadi importir tunggal LPG bagi Pertamina. Untuk sementara ini Pertamina meniadakan opsi mencari importir lain. "Kini kami fokus ke delapan kargo dari kilang Bontang. Kontrak dengan Petredec akan terus dilakukan karena sudah kontrak," kata Senior Vice President Pemasaran dan Niaga Pertamina Hanung Budya, akhir pekan lalu. Pertamina menetapkan Petredec sebagai pemenang tender kontrak impor LPG selama 10 tahun, akhir 2008. Lewat perusahaan tersebut, Pertamina akan mengimpor 800.000 metrik ton (MT) hingga 1,5 juta MT LPG per tahun.