KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertani memangkas setengah target produksi benih bawang putih. Jika di awal tahun, perusahaan pelat merah ini mentargetkan produksi benih bawang putih sebanyak 5.000 ton, dipangkas menjadi hanya 2.500 ton sampai akhir tahun. Perusahaan ini beralasan, sulitnya mencari lahan yang cocok membuat target produksi tidak tercapai. Menurut Direktur Utama PT Pertani Wahyu, pihaknya harus realistis mematok target produksi bawang putih pada tahun ini. Pasalnya, setelah mengevaluasi hasil produksi semester I-2018, tidak mungkin perusahaan harus mengejar target yang ditetapkan pada awal tahun. "Produksi benih bawang putih semester I hanya sekitar 1.000 ton," terang Wahyu, Senin (9/7).
Pertani pangkas setengah target produksi benih bawang putih
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertani memangkas setengah target produksi benih bawang putih. Jika di awal tahun, perusahaan pelat merah ini mentargetkan produksi benih bawang putih sebanyak 5.000 ton, dipangkas menjadi hanya 2.500 ton sampai akhir tahun. Perusahaan ini beralasan, sulitnya mencari lahan yang cocok membuat target produksi tidak tercapai. Menurut Direktur Utama PT Pertani Wahyu, pihaknya harus realistis mematok target produksi bawang putih pada tahun ini. Pasalnya, setelah mengevaluasi hasil produksi semester I-2018, tidak mungkin perusahaan harus mengejar target yang ditetapkan pada awal tahun. "Produksi benih bawang putih semester I hanya sekitar 1.000 ton," terang Wahyu, Senin (9/7).