KONTAN.CO.ID - SUBANG. Produktivitas padi di lokasi penyuluhan melalui Demonstration Plot (Demplot) rata-rata meningkat 0,56 ton per ha pada lokasi Climate Smart Agriculture (CSA) dari Program Strategic Irrigation Modernization and Urgent Rehabilitation Project (SIMURP) yang digelar Kementerian Pertanian (Kementan) di Provinsi Jawa Barat. Dari hasil evaluasi tahun 2022, menunjukkan peningkatan rata-rata 0,56 ton per ha, dari 6,19 ton per ha di lokasi non CSA menjadi 6,75 ton/ha di lokasi CSA. Hal itu diperkuat data produktivitas dari Badan Pusat Statistik (BPS) melalui perhitungan Kerangka Sampling Area (KSA). Kegiatan CSA SIMURP di Jawa Barat dilaksanakan pada 3 Daerah Irigrasi (DI) yakni DI Jatiluhur, Cikeusik dan Cipancuh yang yang mencakup empat kabupaten: Cirebon, Indramayu, Subang dan Karawang.
Pertanian Cerdas Iklim Bikin Produksi Padi Meningkat Rata-Rata 0,56 Ton per Ha
KONTAN.CO.ID - SUBANG. Produktivitas padi di lokasi penyuluhan melalui Demonstration Plot (Demplot) rata-rata meningkat 0,56 ton per ha pada lokasi Climate Smart Agriculture (CSA) dari Program Strategic Irrigation Modernization and Urgent Rehabilitation Project (SIMURP) yang digelar Kementerian Pertanian (Kementan) di Provinsi Jawa Barat. Dari hasil evaluasi tahun 2022, menunjukkan peningkatan rata-rata 0,56 ton per ha, dari 6,19 ton per ha di lokasi non CSA menjadi 6,75 ton/ha di lokasi CSA. Hal itu diperkuat data produktivitas dari Badan Pusat Statistik (BPS) melalui perhitungan Kerangka Sampling Area (KSA). Kegiatan CSA SIMURP di Jawa Barat dilaksanakan pada 3 Daerah Irigrasi (DI) yakni DI Jatiluhur, Cikeusik dan Cipancuh yang yang mencakup empat kabupaten: Cirebon, Indramayu, Subang dan Karawang.