KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai ekonomi digital Indonesia melesat pada tahun ini. Temasek, Google, serta Bain &Company dalam laporan terbaru e-Conomy SEA 2021 menyebut, nilai ekonomi digital Indonesia mencapai US$ 70 miliar pada tahun 2021. Jumlah ini meroket 49% year on year (yoy) bila dibandingkan dengan nilai ekonomi digital tahun 2020 yang hanya mencapai US$ 47 miliar. Kepala Investasi Strategis Temasek sekaligus Kepala Asia Tenggara Rohit Sipahimalani menyebut, peningkatan ini salah satunya didorong oleh pertumbuhan perdagangan secara elektronik (e-commerce).
Pertumbuhan ekonomi digital Indonesia melesat, ini pemicunya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai ekonomi digital Indonesia melesat pada tahun ini. Temasek, Google, serta Bain &Company dalam laporan terbaru e-Conomy SEA 2021 menyebut, nilai ekonomi digital Indonesia mencapai US$ 70 miliar pada tahun 2021. Jumlah ini meroket 49% year on year (yoy) bila dibandingkan dengan nilai ekonomi digital tahun 2020 yang hanya mencapai US$ 47 miliar. Kepala Investasi Strategis Temasek sekaligus Kepala Asia Tenggara Rohit Sipahimalani menyebut, peningkatan ini salah satunya didorong oleh pertumbuhan perdagangan secara elektronik (e-commerce).