KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) memaparkan, sasaran pertumbuhan ekonomi Indonesia mencapai 5,3% hingga 5,6% di tahun 2025. Secara pembagian wilayah, pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi di Kawasan Barat Indonesia 5%-5,3% dan Kawasan Timur Indonesia 6,4%-6,9%. Target ini sesuai dengan rancangan awal Rencana Kerja Pemerintah (RKP) untuk tahun 2025. Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa mengatakan, pada sidang kabinet pada 26 Februari 2024 lalu telah disepakati tema RKP 2025 adalah akselerasi pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Ditargetkan 5,3%-5,6% pada 2025
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) memaparkan, sasaran pertumbuhan ekonomi Indonesia mencapai 5,3% hingga 5,6% di tahun 2025. Secara pembagian wilayah, pemerintah menargetkan pertumbuhan ekonomi di Kawasan Barat Indonesia 5%-5,3% dan Kawasan Timur Indonesia 6,4%-6,9%. Target ini sesuai dengan rancangan awal Rencana Kerja Pemerintah (RKP) untuk tahun 2025. Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa mengatakan, pada sidang kabinet pada 26 Februari 2024 lalu telah disepakati tema RKP 2025 adalah akselerasi pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.