KONTAN.CO.ID - BEIJING. Kinerja laba di perusahaan industri China tumbuh lebih cepat pada bulan Oktober 2021. Ini menjadi penyangga bagi ekonomi yang sedang goyah usai terpukul oleh lonjakan harga bahan baku. Sabtu (27/11), Biro Statistik China melaporkan, laba pada Oktober 2021 naik 24,6% secara tahunan (yoy) menjadi 818,7 miliar yuan atau setara US$ 128,1 miliar. Kenaikan ini lebih cepat dari kenaikan 16,3% yang dilaporkan pada bulan September. Untuk periode Januari-Oktober, laba perusahaan industri naik 42,2% YoY menjadi 7,2 triliun yuan. Posisi ini, lebih lambat dari kenaikan 44,7% yoy yang dicetak dalam sembilan bulan pertama 2021.
Pertumbuhan laba industri China meningkat pada bulan Oktober
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Kinerja laba di perusahaan industri China tumbuh lebih cepat pada bulan Oktober 2021. Ini menjadi penyangga bagi ekonomi yang sedang goyah usai terpukul oleh lonjakan harga bahan baku. Sabtu (27/11), Biro Statistik China melaporkan, laba pada Oktober 2021 naik 24,6% secara tahunan (yoy) menjadi 818,7 miliar yuan atau setara US$ 128,1 miliar. Kenaikan ini lebih cepat dari kenaikan 16,3% yang dilaporkan pada bulan September. Untuk periode Januari-Oktober, laba perusahaan industri naik 42,2% YoY menjadi 7,2 triliun yuan. Posisi ini, lebih lambat dari kenaikan 44,7% yoy yang dicetak dalam sembilan bulan pertama 2021.