KONTAN.CO.ID - TOKYO. Pengeluaran rumah tangga Jepang melesat tajam pada bulan Mei karena konsumen membeli mobil dan ponsel. Namun, laju pertumbuhan tersebut melambat dari bulan sebelumnya karena gelombang baru infeksi Covid-19 membebani kepercayaan konsumen. Selasa (6/7), berdasarkan data pemerintahan terlihat pengeluaran rumah tangga Jepang tumbuh 11,6% year on year (yoy) di bulan Mei. Ini adalah kenaikan bulan ketiga, setelah naik 13,0% di bulan April. Data ini sebenarnya lebih kuat dari perkiraan pasar dengan median untuk kenaikan 10,9% dalam jajak pendapat Reuters.
Pertumbuhan pengeluaran rumah tangga Jepang bulan Mei 2021 melesat 11,6% yoy
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Pengeluaran rumah tangga Jepang melesat tajam pada bulan Mei karena konsumen membeli mobil dan ponsel. Namun, laju pertumbuhan tersebut melambat dari bulan sebelumnya karena gelombang baru infeksi Covid-19 membebani kepercayaan konsumen. Selasa (6/7), berdasarkan data pemerintahan terlihat pengeluaran rumah tangga Jepang tumbuh 11,6% year on year (yoy) di bulan Mei. Ini adalah kenaikan bulan ketiga, setelah naik 13,0% di bulan April. Data ini sebenarnya lebih kuat dari perkiraan pasar dengan median untuk kenaikan 10,9% dalam jajak pendapat Reuters.