KONTAN.CO.ID - HONG KONG. Perusahaan besar asal Cina HNA Group (HNAIRC.UL) menjual saham mayoritasnya atas sebuah gedung di Manhattan senilai US$ 422 juta. Kesepakatan itu diumumkan pada Rabu (9/1). Seperti dikutip dari situs web real estate Amerika Serikat (AS), Bisnow, gedung tersebut diakuisisi oleh Jacob Chetrit dan putra-putranya, Michael dan Simon. Pemilik saham lain gedung ini, MHP Real Estate Services dan ATCO Properties & Management juga menjual saham minoritasnya atas gedung tersebut. Pada 2016, HNA membeli 90% saham di gedung itu senilai US$ 463 juta. Pembelian itu dilakukan berbulan-bulan sebelum Donald Trump terpilih menjadi presiden AS. Akan tetapi, kini pemerintah AS memerintahkan HNA untuk menjual saham atas gedung tersebut. Seperti dikutip Wall Street Journal, salah satu penyewa di gedung itu adalah kantor polisi yang bertugas melindungi Trump Tower.
Perusahaan China HNA Group jual aset gedung di Manhattan US$ 422 juta
KONTAN.CO.ID - HONG KONG. Perusahaan besar asal Cina HNA Group (HNAIRC.UL) menjual saham mayoritasnya atas sebuah gedung di Manhattan senilai US$ 422 juta. Kesepakatan itu diumumkan pada Rabu (9/1). Seperti dikutip dari situs web real estate Amerika Serikat (AS), Bisnow, gedung tersebut diakuisisi oleh Jacob Chetrit dan putra-putranya, Michael dan Simon. Pemilik saham lain gedung ini, MHP Real Estate Services dan ATCO Properties & Management juga menjual saham minoritasnya atas gedung tersebut. Pada 2016, HNA membeli 90% saham di gedung itu senilai US$ 463 juta. Pembelian itu dilakukan berbulan-bulan sebelum Donald Trump terpilih menjadi presiden AS. Akan tetapi, kini pemerintah AS memerintahkan HNA untuk menjual saham atas gedung tersebut. Seperti dikutip Wall Street Journal, salah satu penyewa di gedung itu adalah kantor polisi yang bertugas melindungi Trump Tower.