Perusahaan Elon Musk, SpaceX, Akan Gelar IPO Saat Posisi Jupiter dan Venus Sejajar



KONTAN.CO.ID - CALIFORNIA. Elon Musk sepertinya telah memperkecil pilihan waktu pelaksanaan penawaran saham perdana SpaceX. Financial Times memberitakan, mengutip sumber, Musk menyarankan agar initial public offering (IPO) SpaceX dilakukan bertepatan dengan fenomena planet dan hari ulang tahunnya di Juni.

Menurut pemberitaan Financial Times, mengutip sumber yang mengetahui rencana IPO SpaceX, Musk mempertimbangkan untuk melaksanakan IPO tersebut bertepatan dengan saat Jupiter dan Venus tampak sangat dekat.

Posisi tersebut akan terwujud pada pertengahan Juni, bulan yang sama dengan ulang tahun miliarder tersebut yang ke-55.


Baca Juga: Jadi IPO Terbesar, SpaceX Gandeng 4 Bank Wall Street untuk Bantu IPO di 2026

Logika di balik pilihan tersebut akan terasa tidak masuk akal bagi sebagian besar perusahaan. Tetapi Musk memiliki rekam jejak yang panjang dalam memanfaatkan simbolisme.

Musk bahkan kerap melakukan hal tersebut terkait keputusan bisnis yang paling serius sekalipun. Sebagai klarifikasi, waktu IPO biasanya didorong oleh selera investor, kondisi pasar, dan kesiapan perusahaan.

Pemilik Tesla tersebut juga sempat mencuit tentang rencana privatisasi Tesla dengan harga US$ 420 per saham. Pasar secara luas menafsirkan hal tersebut sebagai referensi untuk tanggal 20 April, hari perayaan bagi para perokok ganja.

Baca Juga: Elon Musk Isyaratkan SpaceX Akan IPO, Bakal Jadi IPO Terbesar Kedua dalam Sejarah

Keputusan Musk mengganti nama Twitter menjadi X juga dilihat sebagai penghormatan kepada perusahaan rintisan pembayaran awalnya, X.com. Nama tersebut hilang ketika bergabung dengan PayPal.

SpaceX berupaya mengumpulkan dana hingga US$ 50 miliar lewat IPO. Aksi korporasi ini diharapkan akan membawa valuasi perusahaan menjadi sekitar US$ 1,5 triliun.

Dengan demikian, IPO SpaceX akan menjadi IPO terbesar dalam sejarah. SpaceX tidak menanggapi permintaan komentar dari Financial Times dan Bloomberg terkait ini.

Selanjutnya: Arab Saudi Siapkan Residensi Premium, Sasar Pemilik Superyacht hingga Mahasiswa

Menarik Dibaca: 5 Cara Lepas Krim Dokter Tanpa Menyebabkan Breakout, Enggak Perlu Takut Lagi!